TANJUNGPINANG, TUAHKEPRI -Penjabat (PJ) Walikota Tanjungpinang Hasan S.sos Ngobrol Pagi (Ngopi) bersama insan pers, Senin (2/10/2023) dia Aula Sultan Badrul Alamsyah, Lantai 3 Kantor Walikota, Senggarang.
Agenda ngopi bersama media dilaksanakan Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kota Tanjungpinang.
Kepala Kadis Kominfo Kota Tanjungpinang, Teguh Susanto mengatakan, Ngopi bersama Pj Walikota merupakan inisiatif dari Pj Wako Tanjungpinang Hasan.

“Silaturahmi ngopi bersama insan Pers yang kita lakukan untuk membangun Kota Tanjungpinang yang lebih biak. Oleh sebab itu melalui kegiatan bersama media ini, bisa membangun hubungan emosional yang lebih baik untuk bersama-sama membangun daerah kota Tanjungpinang, “kata Teguh.
Pj Walikota Tanjungpinang, Hasan dalam kesempatan ngopi bareng tersebut mengucapkan apresiasi atas kehadiran insan pers baik media cetak, online dan elektronik.
“Terima kasih buat teman teman owner dan pimpinan media (insan pers) yang telah hadir pada acara silaturahmi ngopi bareng ini. Mudah – mudahan silaturahmi Ini membawa mamfaat buat kita semua, ” kata Hasan.
Setelah Hasan memberikan sambutan, kemudian sejumlah media dipersilahkan bertanya untuk memberikan masukan dan saran kepada Pj Walikota Hasan dan sejumlah OPD.
Kegiatan dihadiri Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Zulhidayat serta sejumlah Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dilingkup Pemko Tanjungpinang. (ZAL).









Komentar