Zondervan, Keputusan Pengelolaan Bazar Ramadhan Tergantung Pihak Pemerintah Tanjungpinang

Tanjungpinang246 views

Tanjungpinang, Tuah Kepri – Direktur Utama PT Tanjungpinang Makmur Bersama Badan Usaha Milik Darah (PT TMB BUMD) Tanjungpinang, Zondervan SE, mengatakan akan menyerahkan sepenuhnya kepada pihak Pemerintah Kota (Pemko) Tanjungpinang, siapa yang akan mengelola pelaksaan Bazar Ramadhan.

Bazar Ramadhan merupakan fasilitas tempat jualan pedagang kecil dan pedagang kaki lima, yang ditunggu tunggu khususnya untuk pedagang mencari keuntungan di Bulan Suci Ramadhan yang dilaksanakan setiap tahun dilapangan Pamedan Tanjungpinang.

Dilaksanakan Bazar Ramadhan, untuk memberikan kesempatan kepada masyarakat untuk dapat berbelanja dengan harga murah memenuhi kebutuhaan di Hari Raya.

Zondervan mengatakan, untuk pengelolaan Bazar Ramadhan, sebelumnya tentu sudah ramai pihak ketiga menawarkan ke Pemerintah Daerah. Dan BUMD Tanjungpinang juga merupakan salah satunya ikut menawarkan sebagai pihak pengelolaan Bazar Ramadhan tersebut.

“Dan sejauh ini pihak BUMD Tanjungpinang tetap berkoordinasi dengan pihak Pemko Tanjungpinang, dalam rangka membicarakan persiapan untuk menyambut puasa, khususnya yang akan di butuhkan pedagang nanti,” katanya.

Tapi yang jelas, menurutnya, keputusannya tergantung Pemerintah daerah Pemko Tanjungpinang.

“Yang jelas, kami sudah menawarkan kepada pihak Pemko untuk bisa diterima. Dan kitapun tetap bersaing dengan pihak lain yang ikut,” ucapnya.

BUMD adalah perusahaan yang didirikan dan dimiliki oleh pemerintah daerah. Kewenangan pemerintah daerah membentuk dan mengelolanya. Dalam hal ini untuk melaksanakan pembangunan daerah melalui pelayanan jasa kepada masyarakat, penyelenggara kemanfaatan umum, dan peningkatan penghasilan pemerintah daerah. (AFRIZAL).

Komentar