BATAM, TUAHKEPRI – Muhammad Soerya Respationo tetap tenang dan sabar antre menanti giliran di pintu masuk Bandara Internasional Hang Nadim bersama masyarakat penunpang lainya yang ingin berangkat ke luar kota, Senin (31/8/2020) pagi.

Padatnya antrean tentunya membuat kesal sebahagian orang. Karena mengingat, banyak dari masyarakat yang ingin berlomba-lomba ingin cepat masuk ke dalam untuk melakukan boarding, ditakutkan nanti bila terlambat.
Apalagi jika calon penumpang tersebut masuk dalam kategori orang penting, tentu dengan mudah mendapatkan akses untuk bisa terlebih dahulu masuk, tanpa melalui antrean bersama penumpang lain.
Namun sosok yang satu ini Muhammad Soerya Respationo yang juga merupakan Calon Gubernur Kepri di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2020, tidak dilakukan dan ia tetap sabar menanti dan ini terlihat ia turut antre bersama masyarakat penumpang lain yang hendakbepergian ke Jakarta dari Batam.
“Alhamdulillah, kita harus sabar mengantre bersama masyarakat penumpang lainnya, agar bisa sama sama merasakan menunggu. Doakan ya, dengan izin Allah SWT semoga sampai ketujuan dengan selamat,” kata calon Gubernur Kepri Muhammad Soerya Respationo ini.
Dan pemandangan menarik ini, diabadikan dan diposting oleh akun Facebook warga Batam bernama Sugiarto. Dimana dalam postingan tersebut, terlihat Politisi PDI Perjuangan ini ikutan mengantri dipintu masuk Bandara Internasional Hang Nadim Batam.
Dalam postingannya, ia menuliskan “Saat antrean, sebenarnya bisa saja dapat akses khusus, tapi Bapak Soerya kita malah memilih mengantre bersama kita. Luar biasa Romo, Ikut mengantri bersama masyarakat lain. Joss dan salut Romo”.
Hal ini pun mendapatkan apresiasi dari para netter yang melihat postingan tersebut. “Salut, itu baru bisa merasakan dukanya antrean.Perlu dicontoh.”
Pujian ini juga disampaikan Awi, saat melihat ternyata salah satu warga penumpang ini pak H Muhammad Soerya Respationo calon Gubernur Kepri.
“Kami tak tahu, ternyata yang antri itu Pak Soerya Respationo. Salut Kami, Beliau ternyata sangat ramah sama kami, sangat berwibawa sekali. Cocok kalo jadi pemimpin negeri ini. Kami doakan semoga Beliau jadi Gubernur nanti, Amin,” katanya. (ZAL/Rls).










Komentar