Tanjungpinang,Tuah Kepri -Sebanyak 37.158 pemilih pemula di Kepulauan Riau (Kepri), akan dilakukan pencocokan dan penelitian (coklit) oleh Petugas Pemutakhiran Data Pemilih (PPDP). 
“Data pemilih pemula ini turun dalam dua tahap. Tahap pertama sebanyak 31.207 orang, mereka adalah pemilih yang berusia 17 tahun sejak 18 April 2019 sampai dengan 23 September 2020,” kata anggota KPU Provinsi Kepri, Rabu (15/7/2020).
Priyo menjelaskan, setelah hari pemungutan suara mundur menjadi tanggal 9 Desember 2020, turun lagi data pemilih pemula tambahan.
“Jumlahnya 5.951 orang. Mereka ini berusia 17 tahun sejak tanggal 24 September 2020 sampai dengan 9 Desember 2020 atau bertanggal lahir 24 September 2003 sampai dengan tanggal 9 Desember 2003,” ucap Priyo.
Lanjut kata Priyo, pemilih pemula merupakan warga negara yang akan menikmati penggunaan hak pilih untuk kali pertama dan biasanya, pengalaman pertama akan sangat membekas.
“Menjadi tanggungjawab kita semua untuk memberikan pengalaman berdemokrasi yang baik, cerdas, dan menyenangkan kepada mereka,” ucapnya.
Sementara Petugas Pemutakhiran Data Pemilih (PPDP) mulai tanggal 15 Juli hingga 13 Agustus 2020, akan mulai berkeliling dari rumah ke rumah untuk melakukan proses pemutakhiran dan pendaftaran pemilih dalam penyelenggaraan Pemilihan Gubernur (Pilgub) dan Wakil Gubernur Kepulauan Riau (Kepri). Selain pemilihan Pilgub Kepri, juga akan dilakukan pemilihan bupati/wakil bupati dan wali kota/wakil wali kota untuk enam kabupaten/kota di Kepri.
“Dalam melakukan pemutakhiran dan pendaftaran pemilih, PPDP Mereka mengenakan atribut seperti topi dan ban lengan berwarna oranye. Selain itu, mereka sejatinya orang-orang yang kita kenal juga. Bukan orang jauh. Bisa berasal dari RT setempat atau mungkin RT sebelah,” kata Priyo. (ZAL).







Komentar