Ade Angga Ajak Masyarakat Hidup Sehat

Tanjungpinang852 views


Tanjungpinang, TuahKepri – Wakil Ketua I DPRD Kota Tanjungpinang, Ade Angga mengajak masyarakat Tanjungpinang hidup sehat, pada acara jalan santai dan senam sehat terbuka umum yang dilaksanakan media online LintasKepri.com Minggu  (5/3) pagi.

Selain Ade Angga, jalan bersama masyarakat Tanjungpinang juga diikuti sejumlah pejabat Provinsi Kepri dan Pemko Tanjungpinang.

Usai mengikuti jalan santai, Ade Angga menyempatkan diri menyapa masyarakat peserta jalan santai.

“Hidup sehat adalah dambaan setiap orang. Kita bisa sehat, kalau kita mau rajin olahraga, senam pagi dan jalan santai. Dengan acara senam sehat dan jalan santai ini, mari kita manfaatkan untuk kesehatan kita bersama dan saya mengajak masyarakat mari hidup sejat,” kata Ade Angga yang juga Politisi dari Fraksi Partai Golkar ini, Sabtu (5/3).

Selain itu, Ia menyampaikan apresiasinya kepada redaksi Lintaskepri.com yang telah menggagas acara jalan santi dan senam sehat.

“Ini bentuk kepedulian media terhadap kesehatan masyarakat. Semoga kegiatan seperti ini bisa berkelanjutan. LintasKepri.com sebagai media pemberitaan di Kepri bisa semakin berkembang dan terus menyajikan informasi – informasi kepada masyarakat Tanjungpinang Provinsi Kepri,” ucapnya.

Bahkan dalam kegiatan tersebut, Ade Angga juga berkesempatan memberikan hadiah doorprice kepada pemenang undian yang disediakan panitia.

Hal senada juga disampaikan Sekretaris Daerah Kota (Setdako) Tanjungpinang Riono mengatakan, mewujudkan kehidupan sehat bukan serta merta menjadi tanggungjawab pemerintah.
“Akan tetapi tanggung jawab kita semua,” kata Riono.

Selain itu Riono menilai, apa yang dilakukan oleh media online LintasKepri.com merupakan upaya dalam mewujudkan kehidupan masyarakat yang sehat.

“Semoga seluruh komponen masyarakat lainnya dapat memulai hidup sehat. Kepada LintasKepri.com semoga semakin jaya dan selalu terdepan dalam menyajikan berita-berita yang aktual,” ucapnya.

Pimpinan Redaksi (Pimpred) LintasKepri.com Iskandar mengatakan, kegiatan jalan santai dan senam sehat ini untuk mengajak masyarakat Kepri khususnya yang ada di Tanjungpinang untuk selalu menjaga pola hidup sehat.

“Kesehatan sangat penting bagi kelangsungan hidup kita. Dengan kita rajin berolahraga, setidaknya kita sudah melatih otot-otot dan menyegarkan tubuh. Karena lebih baik mencegah daripada mengobati,” kata Iskandar.

Tanpak ratusan masyarakat Tanjungpinang menghadiri Jalan Santai dan Senam Sehat dan acara tersebut juga dikawal anggota kepolisian. (AFRIZAL).

Komentar