Unggul 2,9 Persen, Syahrul Rahma Pemenang Pilkada Tanjungpinang 2018

Tanjungpinang,Tuah Kepri – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Tanjungpinang menyampaikan pasangan calon (Paslon) 1 Syahrul Rahma (SABAR) unggul sekitar 2,9 persen dari pasangan calon (Paslon) 2, Lis Darmansyah Maya Suryanti (LISMA).

“Sesuai hasil rapat pleno rekapitulasi penghitungan surat suara Pilkada Tanjungpinang 2018, Paslon 1 Syahrul – Rahma unggul dari pasangan Lis Darmansyah Maya Suryanti. Syahrul Rahma memperoleh 42.559 suara, sedangkan paslon 2 Lis Darmansyah Maya Suryanti mendapatkan 40.160 suara dan Syahrul Rahma unggul sekitar 2.399 suara atau sekitar 2,9 persen,” kata Ketua KPU Kota Tanjungpinang, Aswin Nasution, setelah mengetuk palu tanda selesai hasil rapat pleno rekapitulasi penghitungan surat suara Pilkada Tanjungpinang 2018 di Asrama, yang di mulai pada pukul 13.30 wib dan selesai pada pukul 17.00 wib Rabu (4/7/2018).

Setelah di ketok hasil penghitungan tersebut, maka saksi paslon 2, Rona Andaka menerima dan langsung menandatangani dan sekaligus menandai tidak adanya gugatan dari paslon 2 dari hasil penghitungan suara tersebut.

Lanjut kata Aswin, untuk penetapan pemenang Pilkada Tanjungpinang 2018, akan dilaksanakan melalui rapat pleno KPU 3 hari mendatang dan selanjutnya diserahkan ke MK.

Sementara saksi paslon 1 yang juga merupakan ketua tim pemenangan SABAR, Ade Angga, menyampaikan terima kasih kepada paslon 2 yang telah menerima hasil unggulnya paslon 1 yang telah ditetapkan KPU sebagai penyelenggara PIkada Tanjungpinang 2018.

” Selain itu juga kita tidak lupa menucapkan terima kasih kepada semua pihak, mulai PPK, PPS dan KPPS. Bahkan kita apresiasi kepada TNI-POLRI, Panwaslu Tanjungpinang, Panwascam, PPL, PTPS dan seluruh masyarakat Kota Tanjungpinang, dan secara khusus mengucapkan terima kasih kepada paslon 2. Lis-Maya yang telah mengakui kemenangan paslon 1 Syahrul Rahma (SABAR). Kemenangan SABAR ini adalah merupakan kemenangan seluruh masyarakat Kota Tanjungpinang,” kata Ade.

Selanjutnya, kata Ade, paslon Syahrul Rahma menunggu selama 3 kali 24 jam kedepan untuk penetapan Walikota dan Wakil Walikota Tanjungpinang periode 2018-2023.

” Tadi kita semua sudah dengar bersama dan menyaksikan dalam rapat pleno KPU Tanjungpinang, paslon SABAR unggul 2, 9 persen,” ucap Ade. (ZAL).

Komentar