Tanjungpinang, Tuah Kepri – Bentuk perhatian dan kepedulian terhadap anak yatim, keluarga besar Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (BPMD) Kependudukan dan Pencatatan sipil Provinsi Kepri, melaksanakan berbuka bersama santri santri panti asuhan Muhammadiyah Tanjungpinang, Kamis (15/6).
Tema buka puasa bersama anak santri Muhammadiyah ini, yaitu dengan terjalin persaudaraan, eratkan silaturahim untuk menghadap Ridho Allah SWT.
Perwakilan wakil pengurus muhammadyah Muh, mengatakan mengucapkan terimakasi kepada keluarga besar kepala dinas BPMD Provinsi Kepri, Sardison.
“Saya selaku perwakilan pengurus anak panti asuhan Muhammadiyah, mengucapkan terima kepada pak Sardison, karena beliau setiap tahun selalu istiqomah mengunjungi panti asuhan kami ini,” ucapnya.
Dan mudah-mudahan, katanya, semua amal baiknya diterima oleh Allah SWT.
“Karena dulu dulunya pak Sardison selalu datang mengunjungi dan peduli terdapat anak panti asuhan Muhammadiyah kami ini,” katanya.
Kepala Dinas BPMD Kependudukan dan Pencatatan Sipil Provinsi Kepri, Sardison mengatakan ini yang pertama kali ia menggunjungi panti asuhan Muhammadyah untuk berbuka puasa bersama pada bulab Ramadhan semenjak menjabat kepala BPMD Provinsi Kepri.
“Tapi secara pribadi, saya setiap tahun berkunjung ke panti asuhan Mauhammadyah. Dan sudah menjadi tradisi pada saya, karena menurut saya ada kontrak sosial individu,” kata Sardison.
Mengunjungi panti asuhan atau anak yatim, sambungnya, merupakan suatu ibadah bagi umat islam untuk saling berbagi.
“Saya berharap keluarga besar BPMD Provinsi Kepri, baik itu individu kepala bidang dan staf lainnya, bisa melaksanakan kegiatan ibadah ini. Mudah- mudahan dengan niat yang baik kita bisa menjalankannya,” ucapnya.
Diakhir acara, kepala Dinas BPMD Kependudukan dan Pencatatan sipil Provinsi Kepri, Sardison, para Kabid dan staf memberikan santuan kepada sejumlah anak santri panti asuhan muhammdyah. Dan dilanjutkan berbuka puasa dan sholat Magrib. (AFRIZAL).
Komentar