BPJSTK Tanjungpinang, Sosialisasikan Manfaat Program Jaminan Sosial Pada Perangkat Dilingkungan Pemerintah Bintan

Tanjungpinang131 views

Tanjungpinang, Tuah Kepri– Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Ketenagakerjaan (BPJSTK) Cabang Tanjungpinang, mensosialisasikan program BPJSTK kepada 80 orang Perangkat Desa, mulai dari Camat, Lurah dan Kepala Desa se-Kabupten Bintan, Selasa (29/11) di ruang rapat Bupati Bintan.img-20161129-wa0003-640x480

Acara tersebut dibuka langsung oleh Wakil Bupati Bintan, Dalmasri Syam yang didampingi oleh Kepala Dinas Tenaga Kerja Hasparizal Hendra.

Dalmasri Syam menghimbau, kepada Camat, Lurah dan Kepala Desa, untuk dapat benar benar memanfaatkan sosialisasi ini dengan baik dan mampu menyampaikanya kepada warganya.

“BPJS Ketenagakerjaan ini adalah program nasional yang harus pemerintah Bintan support penuh,” kata Dalmasri.

Hal senada Kepala Dinas Tenaga Kerja, Hasparizal menyampaikan, perlu diketahui bersama, bahwa BPJS itu ada dua, yaitu BPJS Kesehatan dan BPJS Ketenagakerjaan.

“Kedua program ini wajib diikuti oleh masyarakat,” kata Hasparizal kepada seluruh peserta sosialisasi.

Pada kesempatan tersebut Kepala BPJSTK Tanjungpinang, Jefri iswanto menjelaskan mulai dari manfaat program BPJS Ketenagakerjaan dan juga iuran anggota dihadapan peserta.

Peserta yang mengikut, sangat antusias dengan program BPJS Ketenagakerjaan. Hal ini dilihat dari banyaknya pertanyaan akan manfaat dari program BPJS Ketenagakerjaan.

Salah satu peserta Sekretaris Camat Gunung Kijang, Sukroni sangat mengapresiasi adanya sosialisasi ini. Karena dapat memberikan pemahaman yang menditail kepada perangkat desa sebagai pempimpin di desanya, untuk menyampaikan program ini kepada warganya.

Bahkan Sukroni meminta, agar BPJS Ketenagakerjaan mensosialisasikan di wilayah mereka.

“Jadi kalau ada waktu kami minta pihak BPJS Ketenagakerjaan, supaya bisa mensosialisasikan ke daerah kami. Agar masyarakat wilayahnya bisa mengetahui manfaat dari program BPJS Ketenagakerjaan,” pinta Sukroni. (AFRIZAL).

Komentar